Pawang Buaya Tergigit Hingga Tangannya Putus

www.AstroDigi.com

Buaya adalah reptil yang berbahaya dan berdarah dingin. Meskipun terdapat berbagai pertunjukan dengan melibatkan buaya, seperti halnya di Samuth Prakan, Thailand, tetapi sebenarnya binatang ini tidak dapat dijinakkan.

Buaya berukuran kecil biasanya tidak menyerang manusia, dan hanya memakan ikan kecil dan bangkai binatang yang berada disekitar habitatnya, tetapi buaya yang berukuran besar, selain menyerang binatang besar juga dapat menyerang manusia yang berada di dekatnya.

Seorang pawang (penjaga) buaya di sebuah kebun binatang di Taiwan diserang buaya besar saat berada terlalu dekat dengan buaya tersebut. Dalam serangan tersebut tangannya tergigit hingga putus. Petugas lain dan tim penyelamat segera bertindak cepat dengan menahan buaya tersebut agar tidak segera masuk ke air dan seorang pawang buaya yang telah ahli kemudian mengambil potongan tangan dari mulut buaya tersebut.



www.AstroDigi.com

Sebuah operasi berhasil menyelamatkan sang pawang yang tangannya terpotong. Tangan yang buntung terputus akhirnya dapat tersambung kembali, meskipun agak sedikit pendek.

Bagi anda yang kebetulan berada ditempat yang dekat dengan buaya hendaknya berhati-hati dan menjaga jarak, seekor buaya berukuran besar dapat melompat cukup tinggi dan cukup cepat dalam melakukan serangan. Premium Wordpress Themes Share

Labels